BUAT PARA PELAJAR, TETAP SEMANGAT BELAJAR DI RUMAH,JANGAN PANIK MENGHADAPI VIRUS CORONA, TAPI JANGAN REMEHKAN KARENA SIAPA SAJA BISA JADI KORBAN, SEMOGA PANDEMI CORONA SEGERA BERAKHIR SELAMAT DATANG DAN SELAMAT BERGABUNG BERSAMA "GARUDA BUKATEJA" DALAM SITUASI PANDEMI COFID 19

AQUARIUM DARI POWER POINT

Microsoft Office Power Point, sebagai software yang memiliki fungsi utama untuk editing bahan presentasi. Seiring dengan perkembangan teknologi, maka software tersebut diupdate terus menerus, hingga pamanfaatannya menjadi lebih optimal, dan bervariasi. Penulis telah berusaha mengembangkan pemanfaatan software tersebut, dan ternyata hasilnya luar biasa.
Disamping sebagai media presentasi, ternyata power point dapat dimanfaatkan untuk editing video, yaitu dengan cara memadukan gambar-gambar yang relevan satu sama lain. Dengan memanfaatkan berbagai tool animation, gambar-gambar yang semula tak dapat bergerak akhirnya dapat bergerak seperti layaknya video nyata. Pada posting terdahulu penulis telah memposting video bayi terbang dengan menggunakan power point. Pada edisi ini penulis memposting karyanya yang berjudul Aquarium dari Power point. Hanya dengan memanfaatkan gerak animasi, gambar-gambar ikan dan gelembung dapat dimanipulasi dan diedit sedemikian rupa sehingga gambar ikan yang diam dapat bergerak ke sana kemari dalam sebuah aquarium. Meskipun aquarium tiruan tetapi dapat memberikan daya tarik tersendiri apabila ditayangkan sebelum dimulainya presentasi. Ingin lebih jelasnya dapat dilihat pada video ini.
Dengan tampilan kreativitas seperti ini dapat menambah gairah bagi audien dalam penyampaian presentasi. Teknik pembuatannya sederhana, hanya membutuhkan lingkaran sebagai bahan gelembung, dan gambar ikan yang dapat didownload dari internet. Meskipun sederhana nmaun membutuhkan ketekunan dan kesabaran dalam mengedit, apabila tidak sabar, maka hasilna dapat menjadi berantakan. Bagi yang ingin mencoba berkreativitas langkah-langkahnya dapat di download di sini (cara membuat aquarium dengan power point).
Demikian tulisan kreatif ini semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan cara memanfaatkan MS Power point agar menjadi lebih maksimal dan menarik.
Comments
0 Comments